Chief Medical Officer RSUD NTB Gelar Workshop bagi Tim Medis MXGP Samota

    Chief Medical Officer RSUD NTB Gelar Workshop bagi Tim Medis MXGP Samota

    Mataram NTB - Event Internasional MXGP Samota Sumbawa tinggal menghitung hari akan segera di laksanakan di Kabupaten Sumbawa, berbagai persiapan penunjang event  telah dan sedang dipersiapkan. 

    Sebagai Tim Medis yang dipercayakan dalan event MXGP Samota,  Advance RSUD Provinsi NTB membuka Workshop di Kabupaten Sumbawa yang diikuti oleh seluruh Tim Medis yang akan terlibat selama MXGP Samota berlangsung.

    Workshop yang berlangsung di Aula Lantai 3 Kantor Bupati Sumbawa tersebut diikuti oleh tim Medis dari Rumah Sakit H. L. Manambai Abdul Kadir, RSUD Kabupaten Sumbawa, PSC 119 Sumbawa serta perwakilan dari seluruh Puskesmas se-kabupaten Sumbawa.

    Kegiatan Workshop tersebut dibuka langsung oleh Sekda Kabupaten Sumbawa H. Hasan Basri yang di hadiri Pula oleh Kepala Dinas Kesehatan Sumbawa, serta Chief Medical Officer RSUD NTB, (15/06)

    Workshop Tim Medis tersebut langsung dipimpin oleh salah satu Chief Medical Officer yang dimiliki RSUD NTB yakni dr. Eko Widya Nugroho Sp.EM didampingi Deputi Chief Medical Officer dr. Mochamad Rahmat Abadi Sp. K.O serta Tim NTB MED'X yang berasal dari RSUD NTB.(red)

    NTB
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    DitLantas Polda NTB Berikan Kejutan Untuk...

    Artikel Berikutnya

    HUT Bhayangkara ke 76 Polda NTB Gelar Bhakti...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolresta Mataram Bersama Dirpamobvit Polda NTB Monitor Proses Pemungutan Suara di TPS Wilayah Hukum Polresta Mataram
    Pastikan Aman, Jajaran Polres Sumbawa Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada Ke TPS
    Hari Pemungutan Suara Pilkada, TNI-Polri Di Sumbawa Bersinergi Laksanakan Pengamanan Di TPS

    Ikuti Kami